Home » » Pelatihan Pembuatan Sriping Pisang

Pelatihan Pembuatan Sriping Pisang




nusatani.com- louncing pelatihan sriping pisang Lestari Jaya I, Kamis, 18 Desember 2014.

Di Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas pembuat Sriping Pisang dapat dijumpai di Desa Karangsalam. Salah satu dari sekian banyak pembuat adalah Kelompok Lestari Jaya I.

Mengutip salah satu Narasumber "Untung Iswanto, M.Si" “Yang sangat ditekankan adalah wirausaha sederhana dapat maju dengan kebersamaan yang baik, dan juga menjaga kualitas rasa,” urainya.

“Sebenarnya cara membuat Sriping Pisang ini cukup mudah sekali karena bahannya mudah” tutur ketua kelompok "Surtini". Yang mendasari Ibu dua putri ini untuk membuat Sriping pisang adalah karena memang dirinya ingin mengembangkan usahanya yang telah ia rintis sejak 2007. cita-citanya ingin mengembangkan potensi desa yang mayoritas penduduknya adalah petani dari berbagai macam jenis bahan pembuat sriping dan juga ingin memberdayakan warga masyarakat penganggur agar mempunyai pekerjaan dan kegiatan yang menghasilkan. 

Proses pembuatan sriping pisang sebenarnya tak jauh beda dengan pembuatan sriping yang lain. Mulai dari bahan yang dicelupin "direndam sebentar" dalam air kapur sirih agar rasa dan warna sesuai dengan keinginan.  Dalam tiga jam waktu pelatihan "Kamis 18 Desember 2014" dapat terkumpul 25 kemasan dengan berbagai ukuran dengan sangat rapi dan ideal walaupun dalam tahap belajar dan masih banyak kekurangannya "tutur Surtini" yang dampingi narasumber dari UPK Kemranjen.  

sumber : nusatani

0 komentar:

Posting Komentar

Temukan Kami Di Facebook

 
Support : Your Link | Kontak Kami | Your Link
Copyright © 2017. NusaTani.com - All Rights Reserved